11.12.2008

Asah Keterampilan Komunikasi

Dalam kehidupan bermasyarakat, di lingkungan kerja, komunikasi selalu
jadi kunci utama. Anda mungkin bisa mempertimbangkan langkah-langkah
sederhana untuk mengasah ketrampilan komunikasi.

* Persiapan - Lakukan persiapan terbaik. Buat catatan, atau lakukan
persiapan apa pun yang membuat Anda nyaman untuk mengungkapkan
pendapat Anda, terutama saat berhadapan dengan orang banyak.

* Tersenyum - Sebuah senyuman bisa memiliki banyak arti, seperti
halnya tatapan mata. Jangan pernah menunjukkan ekspresi meringis atau
mengerutkan dahi saat sedang melakukan pertemuan dengan banyak orang.
Sebaliknya, dengan senyuman Anda bisa mengekspresikan apa yang Anda
katakan dengan lebih baik.

* Kontak Mata - Tatapan mata bisa mengungkapkan banyak hal. Sangat
penting bagi Anda untuk tetap fokus saat berbicara dalam kelompok atau
pertemuan, walaupun semua yang hadir Anda kenal dengan baik.

* Menempatkan Seperti Lawan Bicara (Empati) - Berinteraksi adalah
berbaur dengan orang-orang lain. Anda akan mendapat banyak gagasan,
saat Anda mengetahui orang lain seperti adanya mereka. Melakukan
pembauran juga dapat membangun ketrampilan kepemimpinan Anda.

* Buat Lelucon - Sedikit humor dapat jadi pereda ketegangan yang luar
biasa. Bicara serius terus-menerus akan membuat orang lain bosan.
Dengan gurauan Anda dapat menarik perhatian orang lain dan membuat
Anda mudah digapai, seperti semua orang. Pastikan lelucon yang dibuat
tidak menyinggung perasaan orang lain.

No comments: