4.07.2009

Sup Pedas Daging dan Lobak

Bahan:
100 g daging dapi untuk sukiyaki
1 buah tahu sutera, iris tipis
100 g sawi putih, iris panjang 4 cm
100 g sawi hijau/bayam
1 batang daun bawang, iris kasar
2 buah lobak keil, iris membujur tipis
Kuah:
1 sdm minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
750 ml air/kaldu daging
1 sdt cabai merah giling
1/2 sdt minyak wijen
1 sdm air jeruk lemon
1 sdt gula pasir
1 sdt garam

Cara membuat:
Kuah :

Tumis bawang putih hingga kuning dan wangi.
Tuangi kaldu dan tambahkan bumbu lainnya. Didihkan.
Masukkan irisan daging dan bahan lainnya. Masak hingga matang dan lunak.
Angkat, sajikan panas.

No comments: