6.13.2010

9 Manfaat Yoga Untuk Anak

Stress dan rasa lelah tak hanya dirasakan oleh orang dewasa. Anak-anak pun bisa terserang rasa negatif tersebut. Dengan latihan yoga, anak-anak menjadi lebih rileks serta dapat menjadi lebih aktif.

Yoga adalah serangkaian teori dan praktek yang dikembangkan dari India. Praktek Yoga menitikberatkan pada penyatuan pikiran, tubuh dan jiwa, serta membangkitkan koneksi antara manusia dan lingkungannya. Yoga pada intinya bertujuan untuk membantu seseorang untuk merasakan kebahagiaan, kebebasan dan pencerahan.

Latihan postur dan meditasi tidak hanya dapat dilakukan oleh orang dewasa, umumnya dari segala kalangan usia dapat mengikuti yoga untuk mengarahkan energi dan menemukan keseimbangan dalam hidup. Tak terkecuali anak-anak mereka bisa diikut sertakan dalam kelas yoga.

Anak-anak jaman sekarang, selalu disibukan dengan aktivitas yang cukup padat. Mulai dari kegiatan sekolah, ekstrakurikuler, les hingga PR dari sekolah. Kegiatan-kegiatan tersebut dapat membuat mereka stres, kurang konsentrasi dan merasa kelelahan. Berikan keseimbangan dalam hidup anak-anak dengan mengikutkan mereka latihan yoga, karena yoga bermanfaat untuk fisik, mental dan spritual.

Dengan yoga, anak-anak diberikan metode yang sangat diperlukan dalam menangani situasi sulit, seperti menghadapi perubahan tubuh dan tuntutan hidup. Yoga memiliki banyak manfaat, oleh karena itu yoga dapat dimulai sejak usia dini.

Beberapa manfaat yoga pada anak:

1. Membangun fondasi untuk hidup sehat dan sejahtera pada anak.
2. Bermanfaat untuk membantu pertumbuhan mental dan fisik.
3. Anak-anak dapat menggunakan teknik ketenangan yoga saat mereka berhadapan dengan situasi yang berhubungan dengan jadwal dan kegiatan yang padat dan mempunyai masalah dengan teman sekolahnya.
4. Meningkatkan kelenturan, kekuatan, fleksibilitas, koordinasi dan kesadaran tubuh.
5. Melatih anak lebih mengenal diri dan kebutuhannya dan mampu mengendalikan emosinya dengan baik.
6. Meningkatkan konsentrasi anak dalam belajar.
7. Meningkatkan ketenangan dan mengurangi ketegangan pada dirinya.
8. Membuat anak memiliki kehidupan spiritual yang kuat sesuai dengan falsafah yoga, yakni selalu mengutamakan alam dan keseimbangannya.
9. Meningkatkan kepercayaan diri bagi anak.

Berbeda dengan gerakan yoga untuk orang dewasa, gerakan yoga anak-anak lebih dikreasikan seperti permainan yang atraktif. Gerakannya biasanya diungkapkan dalam bentuk cerita seperti dongeng. Latihannya pun didukung dengan iringan musik yang sesuai jalan cerita.

Biasanya Anak yang berusia minimal empat tahun sudah dapat mengikuti kelas yoga. Jenis yoga yang diajarkan adalah pose latihan atraktif, misalnya dengan melakukan story telling (mendongeng).

Dari dongeng itulah pose-pose akan diajarkan. Misalkan ketika bercerita tentang kebun binatang. Anak-anak akan diajarkan bergaya seperti macan, pohon, anjing, gajah, ular cobra.

Anak tidak diharuskan bersikap yoga sempurna karena struktur tulangnya masih belum kuat untuk melakukan pose normal. Pose yang sempurna baru akan diajarkan pada usia sembilan tahun ke atas, dimana kondisi tubuhnya sudah siap.

Frekuensi latihan untuk anak - anak disarankan berlatih yoga sebanyak dua sampai tiga kali seminggu. Bagi anak untuk usia 4 - 8 tahun cukup 30 menit sekali. Saat ini sudah banyak studio yoga untuk anak-anak. Salah satunya adalah Studio Yoga Light yang berada di selatan Jakarta.

No comments: