6.11.2010

Cara Aman Mengenakan Busana Warna Neon

Musim ini warna-warna terang seperti neon banyak ditemukan di beberapa pagelaran busana. Seperti rumah mode ternama, Yves Saint Laurent yang memunculkan warna neon diantara busana hitam untuk koleksi resort 2011.

Tapi terkadang menggunakan warna neon tidaklah semudah mengenakan warna netral lainya. Warnanya yang tegas bisa membuat kesalahan mode pada penampilan yang tak terkoordinasi dengan baik. Ada beberapa trik yang perlu diperhatikan saat mengenakan warna neon.

Warna hitam sebagai penetralisir
Saat Anda mengenakan terusan atau atasan berwarna fuschia atau kuning, seimbangkanlah penampilan dengan mengenakan bawahan berwarna hitam. Terusan fuschia berpotongan mini sangat prima bila dipadukan dengan stoking dan sepatu boots hitam. Biarkan terusan Anda yang menjadi pencuri perhatian di malam itu.

Pamer kelebihan dengan neon
Bila Anda memiliki bagian tubuh yang ingin ditonjolkan, warna neon akan membantu mengalihkan perhatian banyak orang kepada bagian tubuh Anda tersebut. Sebagai contoh, Anda bisa menunjukkan pundak seksi dengan mengenakan terusan backless warna fuschia. begitu juga sebaliknya, kaki jenjang dapat ditonjolkan dengan legging warna kuning yang eye catching. Kuncinya adalah jangan memadukan warna neon lebih dari satu warna untuk penampilan aman.

Neon sebagai aksesori
Saat mengenakan litlle black dress kesayangan terkadang Anda bisa saja mengalami kejenuhan. Oleh karena itu segarkan penampilan Anda dengan warna neon dengan memberikan spektrum neon yang tajam. Terusan hitam akan lebih segar dengan ikat pinggang tipis berwarna neon atau syal warna hijau stabilo.

Neon untuk profesional
Siapa bilang warna-warna neon hanya dapat dipakai di acara santai dan tidak cocok untuk para pekerja profesional? Buktinya, Anda mampu membuat meeting menjadi lebih menyenangkan dengan adanya warna segar pada busan yang Anda pakai. Sesekali pilih warna neon untuk terusan simpel. Bila Anda tidak ingin terlalu mencolok, padukan dengan blazer hitam pas badan.

No comments: